39 Politeknik Swasta Gelar Rakernas III di Pekanbaru
PEKANBARU, Parawarta – Sebanyak 65 peserta dari 39 Politeknik swasta yang tergabung dalam Perkumpulan Politeknik Swasta Indonesia (PELITA) melaksanakan rapat kerja nasional (Rakernas) III yang diadakan di Politeknik Caltex Riau, Pekanbaru, pada 30 Oktober hingga 2 November 2024.
Kegiatan ini difokuskan untuk memperkuat kolaborasi antar Politeknik dalam mendukung visi Indonesia Maju, terutama melalui pengembangan pendidikan vokasi.
Ketua Umum PELITA, Akhwanul Akhmal, menegaskan pentingnya kerja sama dalam empat aspek utama: tata kelola, sumber daya manusia (SDM), akademik, dan kerja sama industri.
“Dengan berbagi pengetahuan dan pengalaman, Politeknik swasta dapat bersama-sama mengembangkan pendidikan vokasi yang unggul di Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Dr. Arden Simeru, yang mewakili Penjabat Gubernur Riau, mendukung inisiatif PELITA sebagai wadah untuk menjawab tantangan pendidikan vokasi di Indonesia. Ia menyoroti Pergub Nomor 6 Tahun 2022 yang dirumuskan Pemprov Riau untuk memperkuat kemitraan pendidikan vokasi dengan industri dan memaksimalkan potensi SDM lokal.
Kepala LLDIKTI Wilayah XVII, Dr. Nopriadi, juga menyampaikan pentingnya kesiapan lulusan vokasi dalam memenuhi kebutuhan industri yang kompleks. Dukungan LLDIKTI diarahkan untuk penguatan kurikulum dan kolaborasi dengan sektor industri agar lulusan vokasi memiliki keterampilan dan wawasan yang relevan dengan dunia kerja.
Selain itu, Direktur Politeknik Caltex Riau, Dr. Dadang Syarif Sihabudin Sahid, mengungkapkan bahwa Rakernas kali ini juga mencakup pembahasan mengenai regulasi baru, termasuk Peraturan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 44 Tahun 2024, yang menjadi tantangan bagi Politeknik swasta.
Hasil diskusi Rakernas diharapkan dapat menjadi dasar untuk penyusunan program kerja PELITA ke depan dalam memperkuat pendidikan vokasi di Indonesia.
Sumber: Antara